Disadur dari Psychology Today, penelitian memang menjelaskan hubungan yang sangat erat antara kepribadian orang yang ekstrovert dengan kemampuan kepemimpinan. Di dalam situasi di mana dibutuhkan seorang pemimpin untuk dipilih, orang-orang ekstrovert memang memiliki peluang besar untuk dipilih menjadi pemimpin. Dalam situasi tersebut orang-orang ekstrovert dinilai sebagai orang yang bisa banyak berbicara di kelompoknya. Jadi, orang-orang tersebut cenderung lebih dipilih untuk menempati posisi pimpinan, hal ini banyak disebut dengan 'pemimpin darurat'.
Dalam penelitian yang lain juga ditemukan hubungan (meskipun lemah) antara orang-orang ekstrovert dengan efektivitas kepemimpinan. Hal ini menegaskan lagi bahwa orang-orang ekstrovert memiliki peluang besar untuk menjadi pemimpin, tapi apakah hal ini menjadikan para introvert tidak bisa memimpin? Tentu saja tidak!
Banyak pimpinan yang sukses ternyata seorang introvert, sebut saja Abrahan Lincoln, Gandhi, dan pada bisnis ada Bill Gates dan Warren Buffett. Jadi, sebenarnya apa faktor utama pada kepribadian yang dimiliki oleh orang ekstrovert maupun introvert agar dapat menjadi pemimpin yang efektif?
Kemampuan Interpersonal dan Kemampuan Sosial
Beberapa penelitan membuktikan bahwa elemen utama dari efektivitas kepemimpinan adalah kemampuan interpersonal yang baik dan kemampuan sosial yang baik. Namun tidak semua orang yang memiliki kepribadian interpersonal dapat berhasil dalam menjadi pemimpin apabila ia tidak memiliki kemampuan sosial yang baik. Kemampuan sosial meliputi bagaimana ia dapat memahami kebutuhan orang lain, bagaimana ia bisa mengembangkan bawahannya untuk mengikuti arahan dia, dan bagaimana bawahannya dapat menjadi lebih baik karenanya Jadi, keterampilan sosial adalah faktor mutlak penentu bagaimana ia akan sukses menjadi seorang pemimpin.
Kita tahu bahwa kita lebih menyenangi orang yang terlihat mudah bergaul, dapat berbicara dengan baik di depan orang banyak, dan terlihat seperti 'pemimpin' biasanya. Hal tersebut memang terlihat di sebagian besar ekstrovert dari pada introvert. Namun kunci dari keberhasilan menjadi seorang pemimpin dilihat dari bagaimana ia dapat mengembangkan kemampuan bawahannya, dan bagaimana ia dapat mengembangkan hubungan yang baik dengan orang lain. Apabila anda memiliki kemampuan untuk dapat mengembangkan individu lain, tidak peduli ekstrovert atau introvert, anda berpeluang untuk menjadi pemimpin yang baik.